lidia                                    Don W. Stacks PhD (tengah) berfoto bersama peserta seminar

Don W. Stacks Ph.D dari University of Miami, USA hadir di MM Universitas Trisakti, Jakarta untuk keenam kalinya berkunjung ke kampus di Mega Kuningan ini. Don hadir sebagai nara sumber pada Research workshop Trends and Challenges of Public Relations Research, Kamis, 27 Agustus 2015 yang diikuti oleh akademisi dan praktisi PR. Dari Marcomm Binus University hadir Koordinator Mata Kuliah Marketing Public Relations, Lidya Wati Evelina,  MM.

Menurut  Don, Trend Penelitian Public Relations untuk saat ini adalah Employee Communications for Differrent Level. Seorang Public Relations harus memberi pemahaman kepada seluruh karyawan bahwa komunikasi internal dan eksternal yang terjadi harus bersifat positip bagi perusahaan. Komunikasi yang dilakukan selain bersifat lisan dan tulisan (Komunikasi verbal)  juga termasuk Sikap dan perilaku yang merupakan komunikasi non verbal. Kegiatan corporate branding akan berhasil dengan cepat bila didukung dengan komunikasi karyawan yang positip. Hal ini akan terjadi bila karyawan merasakan iklim organisasi yang baik dan karyawan menikmati pekerjaannya.

Dalam conference ini peserta diberi masukan mengenai tips dan trick dalam melakukan riset di bidang Public Relations, mulai dari menulis proposal  hingga menjadi sebuah Journal. Don menekankan bahwa researcher berpedoman pada buku, jurnal untuk mendukung ide dan  gagasan yang dituangkan  ke dalam proposal.

Hadir sebagai peserta dalam mini Conference ini,  Halida Hatta, puteri proklamator Muhammad Hatta. Don menyarankan akademisi atau praktisi Public Relations,untuk mengakses www.instituteforpr.org/ dan  www.awpagesociety.com/ agar  dapat mengikuti perkembangan di bidang Public Relations. (Lidya Wati Evelina, MM/FM SCC Marketing Public Relations Binus University)